Perayaan World Diabetes Day 2021
Pada hari Jum'at, 12 November 2021 bertempat di halaman Citimall, Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah dilaksanakan kegiatan Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-57 dan Hari Diabetes Sedunia Tahun 2021. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Persatuan Diabetes Indonesia ditambah dengan para undangan.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan jalan sehat, senam diabetes, senam kreasi, penampilan dari Sanggar Tari Panunjung Tarung diakhiri dengan pembagian doorprize.
Hadir dalam peringatan ini Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, Bapak Apendi, SKM, MM dan mantan ketua Persadia Cabang Kapuas yaitu Bapak Talinting Toepak.
Komentar
Posting Komentar